Penulis : Editor
OsmAnd adalah aplikasi peta open source yang dikembangkan oleh OpenStreetMap.org dan komunitasnya. Selain aplikasi yang bersifat gratis dan terbuka, peta yang digunakan juga adalah gratis dan terbuka untuk diakses dan dimodifikasi oleh semua orang.
Sampai saat tulisan ini dibuat, pengembangan aplikasi OsmAnd saat ini telah sampai pada versi rilis 4.1.11. Apabila kita aktif menambahkan lokasi baru atau memperbaiki peta ini kita akan dapat menikmati update live dari peta ini setiap jam-nya. Apabila sebagai pengguna biasa kita juga dapat memiliki update peta terbarunya setiap tanggal 1 di awal bulan.
Oleh karena bersifat gratis dan terbuka maka pendaftaran di sistem ini pun juga gratis di alamat openstreetmap.org. Aplikasinya sendiri dapat diinstal langsung melalui Google Play Store dengan link berikut OsmAnd dan OsmAnd Plus untuk yang ingin berdonasi dan mendapatkan fitur-fitur sinkronisasi lainnya.
Salah satu fitur yang menarik menurut kami adalah dukungan rendering style yang dimiliki bermacam-macam. Rendering style ini akan membuat tampilan dari petanya berbeda-beda baik warna ataupun style-nya. Selain itu, kita juga dapat membuat custom style sendiri.
Custom style peta yang kami kembangkan dapat diakses pada link phmap-osmand. Terdapat dua file custom style yang dapat tersedia, yakni phmaps.render.xml dan pranatahouse.render.xml. Style phmaps adalah hasil modifikasi dari style SnowMobile sementara pranatahouse dari style default OsmAnd.
Baca juga: 7 Aplikasi Peta Android berbasis OpenStreetMap dengan Navigasi Kendaraan
Cara menggunakannya cukup mudah, setelah diunduh, tempatkan file *.xml tersebut di folder /storage/emulated/0/Android/data/net.osmand/files/rendering apabila menggunakan aplikasi OsmAnd dan folder /storage/emulated/0/Android/data/net.osmand.plus/files/rendering untuk aplikasi OsmAnd Plus.
Selanjutnya, buka aplikasi OsmAnd dan akses menu Configure Map > Map rendering > Map style lalu pilih Pranatahouse atau Phmaps. Berikut tampilan dari custom style yang kami kembangkan.
Baca juga: 3 Aplikasi Peta Offline di Android dengan Navigasi Bahasa Indonesia
Ingin berdonasi? Silakan klik tombol di bawah ini. 👇
